jawaban soal: kemerdekaan hak repudiasi

Jawaban Soal: 1) Iman kepada rasul memiliki arti ….

a. Yakin bahwa Allah benar-benar mengutus Rasul

b. Mengingkari Rasul dan nabi yang tidak diketahui namanya

c. Membenarkan berita yang tidak jelas dari Rasul

d. Mengamalkan semua syariat para Rasul

e. Meyakini tidak semua Rasul itu maksum

2) . Buah iman kepada Rasul adalah ….

a. Menjadikan Rasul sebagai teman dalam hidupnya

b. Bersahabat dengan Rasul mendapatkan kenikmatan tersendiri

c. Mengetahui seluk beluk kisah kehidupan para Rasul

d. Menjadikan Rosul sebagai teladan dalam hidupnya

e. Mengagumi karena statusnya manusia sangat suci

3). Yang bukan tugas Rasul di bawah ini adalah ….

a. Mengajarkan manusia agar bertauhid yang benar

b. Memperbaiki tatanan hidup manusia agar bersosialisasi dengan baik

c. Meluruskan manusia agar beribadah dengan benar

d. Menipu manusia dengan mengatakan dirinya Tuhan

e. Memberitakan kabar gembira, ancaman dan janji Allah swt

4). Iman kepada Rasul harus diiringi dengan perbuatan …

a. Menyanggah isi wahyunya

b. Memboikot isi ajarannya

c. Memprovokasi kejelekannya

d. Menolak ajakannya

e. Mengikuti perintahnya

5). Ayat di atas mengandung arti ….

a. Meninggalkan apa yang diperintahkan Rasul

b. Menjalankan apa yang dilarang Rasul

c. Meneladani perilaku para sahabat Nabi

d. Yang datang dari Rasul adalah benar, ikutilah

e. Jauhilah prasangka buruk kepada Rasul

Jawaban:

Jawaban dari soal nomor ke 1) adalah : pengertian dari iman kepada rasul ditunjukkan oleh pilihan jawaban A yaitu dengan yakin bahwa Allah telah mengutus seorang rasul. Pilihan jawaban B, C dan C salah karena bertentangan dengan arti dari iman kepada rasul utusan Allah. Pilihan jawaban D salah karena kurang tepat dimana kita hanya boleh mengamalkan ajaran syari’at yang di bawa oleh nabi Muhammad sedangkan ajaran syari’at rasul lainnya sudah termansuh.

Pembahasan

Jawaban dari soal nomor ke 2) adalah : salah satu manfaat atau buah yang didapatkan dari iman kepada rasul utusan Allah adalah mengetahui seluh beluk kisah kehidupan yang dialami oleh rasul utusan Allah ( pilihan jawaban C). Pilihan jawaban A, B, D dan E salah karena merupakan bukan termasuk hikmah tetapi cara yang dapat dilakukan untuk dapat beriman kepada rasul utusan Allah.

Jawaban dari soal nomor ke 3) adalah : yang bukan termasuk tugas seorang rasul utusan Allah adalah menipu manusia dengan mengatakan bahwa dirinya Tuhan ( pilihan jawaban D). Karena seorang rasul utusan Allah tidak pernah mendapat tugas untuk mengaku diri sebagai tuhan dan tidak pernah mengaku diri sebagai tuhan. Pilihan jawaban A, B, C dan E salah karena merupakan tugas dari seorang rasul utusan Allah.

Jawaban dari soal nomor ke 4) adalah : Iman kepada rasul utusan Allah diikuti dengan sikap atau perbuatan mengikuti perintah atau ajaran yang rasul sampaikan ( pilihan jawaban E). Pilihan jawaban A, B, C dan D salah karena merupakan sikap orang yang tidak beriman kepada rasul utusan Allah.

Jawaban dari soal nomor ke 5) adalah : pilihan jawaban yang sesuai dengan arti dari potongan ayat yang ada pada soal yaitu potongan ayat وَمَا آتَاكُمُ الرَّسُولُ فَخُذُوهُ وَمَا نَهَاكُمْ عَنْهُ فَانْتَهُوا ۚ وَاتَّقُوا اللَّهَ ۖ إِنَّ اللَّهَ شَدِيدُ الْعِقَابِ adalah pilihan jawaban D. Hal ini karena arti dari potongan ayat وَمَا آتَاكُمُ الرَّسُولُ فَخُذُوهُ وَمَا نَهَاكُمْ عَنْهُ فَانْتَهُوا ۚ وَاتَّقُوا اللَّهَ ۖ إِنَّ اللَّهَ شَدِيدُ الْعِقَابِ adalahApa yang diberikan Rasul kepadamu, maka terimalah. Dan apa yang dilarangnya bagimu, maka tinggalkanlah. Sedangkn pilihan jawaban A, B, C dan E salah karena tidak sesuai dengan arti dari ayat tersebut.

Pelajari lebih lanjut

1.Materi tentang arti Khatibul Anbiya Cek Link Disini

2. Materi tentang sifat Rasul seperti manusia biasa cek Link Disini

=================

Detail jawaban

Kelas  : XI

Mata Pelajaran: Agama Islam

Bab: Rasul-Rasul itu Kekasih Allah SWT

Kode soal : 11.14.7

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *