jawaban soal: kemerdekaan hak repudiasi

Jawab Soal: Sebutkan hikmah beriman kepada Rasul

Jawaban:

Hikmah iman kepada rasul adalah

  1. Dengan beriman kepada rasul, maka makin sempurna iman kepada Allah.
  2. Terdorong untuk menjadikan rasul-rasul Allah contoh dalam menjalankan hidup
  3. Terdorong untuk melakukan perilaku sosial yang baik kepada sesama.
  4. Memiliki suri teladan dalam hidup.
  5. Mencintai rasul dengan cara mengikuti dan mengamalkan ajarannya.

Pembahasan

Memiliki suri teladan, dapat ditemui pada Q.S. al-Ahzab (33) ayat 21.

Mencintai rasul dengan cara mengikuti dan mengamalkan ajarannya, dapat ditemui pada Q.S. Ali Imran (3) ayat 31.

Mencintai rasul dengan cara mengikuti dan mengamalkan ajarannya, dapat ditemui pada Q.S. az-Zariyat (51) ayat 56.

————————————————————————-

Soal:

Mengapa kita harus beriman kepada Rasul ? Jelaskan.

Jawaban: 

Mengapa kita harus beriman kepada nabi dan rasul?

Kita harus beriman kepada nabi dan rasul karena Allah Swt. mewajibkan umat-Nya agar beriman kepada semua nabi dan rasul yang telah diutus oleh-Nya, tanpa membeda-bedakan antara nabi dan rasul yang satu dan yang lainnya, seperti yang ditegaskan Allah pada Q.S. an-Nisa ayat 136.

Pembahasan

Iman kepada nabi dan rasul berarti meyakini bahwa nabi dan rasul itu benar-benar utusan Allah Swt. yang diberi tugas untuk membimbing umatnya ke jalan yang benar sehingga selamat di dunia dan akhirat.

Perintah beriman kepada nabi dan rasul terdapat pada Q.S. an-Nisa : 136, yaitu

يَا أَيُّهَا الَّذِينَ آمَنُوا آمِنُوا بِاللَّهِ وَرَسُولِهِ وَالْكِتَابِ الَّذِي نَزَّلَ عَلَىٰ رَسُولِهِ وَالْكِتَابِ الَّذِي أَنْزَلَ مِنْ قَبْلُ ۚ وَمَنْ يَكْفُرْ بِاللَّهِ وَمَلَائِكَتِهِ وَكُتُبِهِ وَرُسُلِهِ وَالْيَوْمِ الْآخِرِ فَقَدْ ضَلَّ ضَلَالًا بَعِيدًا

Yang artinya adalah

wahai orang-orang yang beriman!Tetaplah beriman kepada Allah Swt. dan Rasul-Nya (Muhammad) dan kepada Kitab (Alquran) yang diturunkan kepada Rasul-Nya, serta kitab yang diturunkan sebelumnya. Barang siapa ingkar kepada Allah Swt., malaikat-malaikat-Nya, kitabkitab-Nya, rasul-rasul-Nya, dan hari kemudian, maka sungguh, orang itu telah tersesat sangat jauh.

————————————————————————————–

Pelajari lebih lanjut

Cara kita beriman kepada rasul, dapat dilihat DISINI

Detil Jawaban

Kelas: XI

Mapel: Pendidikan Agama Islam dan Budi Pekerti

Bab: Rasul-Rasul Kekasih Allah Swt. (bab 7)

Kode: 11.14.7

Kata kunci: Hikmah iman kepada rasul

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *